Ketika berbicara mengenai nominal gaji yang kecil kita akan cenderung pesimis mengenai mempersiapkan tabungan masa depan. Jangankan untuk menabung, untuk memenuhi keinginan saja kita merasa kurang. Nah, di sinilah kita biasa menganggap bahwa kemungkinan kita untuk bisa menabung akan kecil. Kemudian pemikiran ini membuat kita benar-benar tidak menabung. Jika sudah demikian tentunya keuangan kita tidak lebih baik.

Gaji kecil memang suatu masalah, namun bukan berarti tidak ada solusi. Semakin hari kebutuhan kita akan semakin bertambah. Maka dari itu, Anda perlu mencari sumber pendapatan lain yang kiranya dapat memenuhi kebutuhan Anda. Pendapatan lain itu bisa berupa pekerjaan sampingan atau juga bisnis sampingan.

Setelah itu, perlu kita telusuri kembali, benarkan gaji kita yang kecil? Ataukah pengeluaran kita yang terlalu besar sehingga gaji tersebut terasa kecil. Sering kita salah memahami bahwa keinginan kita adalah kebutuhan kita. Hal ini membuat kita seringkali mengeluarkan uang sebenarnya untuk memenuhi keinginan kita. Masalahnya, ketika kita menuruti keinginan kita, maka sebesar apapun gaji kita hal itu tidak akan cukup.

Setelah Anda dapat dengan tegas membedakan antara kebutuhan dan keinginan, sekarang saatnya Anda mengelola keuangan Anda dengan benar. Buat daftar belanja dan taatilah daftar tersebut. Belanjakan uang Anda di awal bulan untuk memenuhi kebutuhan pokok, setelah itu sisakan untuk menabung.

Di masa depan nanti, kita tidak pernah tahu apa yang akan terjadi. Maka mempersiapkan tabungan masa depan menjadi sangat penting untuk menghadapi ketidakpastian masa depan. Menabung tidak  harus berupa uang. Banyak macam investasi yang bisa Anda gunakan untuk tabungan masa depan.