2. Menjaga Kelangsungan Bisnis

Tidak hanya untuk menjamin kesejahteraan keluarga, asuransi jiwa pun dapat melindungi kelangsungan binis Anda. Misalnya Anda adalah seorang partner dalam sebuah usaha kecil yang keberhasilannya sangat bergantung pada kemampuan anda dalam mendapatkan uang dan pelanggan. Di sinilah asuransi mulai berperan. Anda dapat memilih polis asuransi yang dirancang untuk mendanai kesepakatan jual beli saham. Apabila Anda meninggal, maka mitra bisnis Anda yang masih hidup akan memiliki dana untuk membeli saham milik Anda dengan harga yang disepakati. Sehingga keluarga Anda pun akan memperoleh penggantian yang layak, dan mitra Anda tersebut dengan kepemilikan saham lebih besar dapat menjual sebagian saham milik Anda ke pihak lain yang dapat membantu meneruskan bisnis tersebut. Uang santunan pun dapat digunakan untuk membantu bisnis tetap bertahan, sementara mitra Anda belajar untuk mengelola tanpa kehadirana Anda.

Sumber: http://keuanganku.com