Rumah merupakan bentuk tabungan masa depan yang layak kita perjuangkan untuk mendapatkanya. Selain sebagai kebutuhan utama yang harus dapat kita penuhi, rumah juga merupakan bentuk investasi yang suatu saat dapat jual kembali.

Banyak juga orang yang menjadikan rumah sebagai sebuah tolak ukur pencapaian besar dalam hidup mereka. Hal ini sangat wajar karena memiliki sebuah rumah selalu terasa lebih menyenangkan bila dibandingkan dengan kepemilikan atas aset dalam bentuk yang lainnya. Rumah juga merupakan salah satu bentuk aset dengan nilai investasi yang selalu naik setiap tahunnya, hal ini juga menjadi salah satu alasan kenapa orang berlomba-lomba menginvestasikan uang mereka dalam bentuk rumah.

Bila menilik sesaat pada jumlah penghasilan yang kita miliki saat ini, maka besar kemungkinan sebagian dari kita akan meragukan hal tersebut dapat diwujudkan menjadi sebuah kenyataan. Atau barangkali sebagian dari kita justru telah menyerah di awal sesaat setelah mengetahui jumlah uang muka yang harus dibayarkan bisa mencapai puluhan hingga ratusan juta rupiah jumlahnya.

Namun jika kita menerapkan kedisiplinan dalam menabung, maka kita akan dapat mewujudkan hal ini dengan lebih mudah. Bisa jadi Anda telah menabung sejak dulu, akan tetapi hingga sekarang belum juga dapat mengumpulkan sejumlah uang untuk membeli rumah. Dalam hal ini, mungkin metode kita dalam menabung perlu dievaluasi.

Anda tidak akan mampu membeli rumah bila besaran tabungan yang Anda miliki tidak tepat, meskipun Anda telah menabung selama bertahun-tahun, hal tersebut tetap sulit diwujudkan. Tetapkan jumlah tabungan yang akan Anda simpan setiap bulannya, minimal sebesar 30% dari penghasilan bulanan Anda. Pisahkan uang tersebut pada rekening khusus, selalu utamakan menabung setiap kali Anda menerima gaji. Lakukan hal ini secara disiplin setiap bulannya dan Anda akan terkejut akan hasilnya.

#tabunganmasadepan