BPR Gunung Rizki mensupport kegiatan McKids Finger Print yang diadakan oleh McDonald’s Semarang. Kegiatan ini berlangsung pada hari Minggu, 2 Juni 2024, bertempat di McDonald’s Citraland Mall Semarang.

Sekitar 250 peserta usia anak-anak turut serta dalam kegiatan McKids Finger Print yang berjalan dengan seru dan meriah. Dimulai dengan senam bersama, kemudian acara dilanjutkan dengan games bersama BPR Gunung Rizki, dan tentunya penuh dengan beragam hadiah menarik.

Acara dilanjutkan dengan McKids Finger Print, dimana telapak tangan peserta yang sudah diberi cat warna dicap pada banner yang sudah disediakan oleh panitia. Acara ini ditutup dengan pengalungan medali, dan juga sesi foto bersama di depan McDonald’s Citraland Mall.

Dengan berlangsungnya McKids Finger Print, diharapkan kegiatan ini dapat menjadi media atau sarana anak dalam mengembangkan diri secara positif. Selain itu dapat menjadikan anak lebih kreatif, meningkatkan fungsi kognitif anak, serta tentunya membuat anak menjadi lebih bahagia.