tabungan

10 04, 2017

Prioritaskan Tabungan dan Pembayaran Utang

By |2017-08-21T02:51:09+00:00April 10th, 2017|Categories: article|Tags: , , , , , |0 Comments

Tentu semua orang akan setuju kalau tabungan masa depan itu penting kedudukanya. Namun mengapa tidak semua orang mampu memiliki sejumlah tabungan masa depan untuk masa depanya? Malah justru memiliki sejumlah hutang yang membebaninya.

Kita harus tetap fokus untuk menabung. Aturan mainnya adalah dana tabungan yang ideal seharusnya minimal 10% sampai 15% dari penghasilan bulanan. Dana ini akan dialokasikan sebagai dana pensiun di masa yang akan datang, sehingga sangat penting bagi kita untuk selalu disiplin dalam menabung setiap bulan. Semakin lama durasi kita menabung, maka semakin baik kondisi keuangan di masa pensiun nanti.

Upayakan untuk selalu menabung dalam jumlah yang tetap setiap bulannya, sehingga dana tersebut bisa terkumpul dalam jumlah yang memadai untuk tabungan masa depan di masa depan. Jika dilakukan sejak sekarang, maka kita akan memiliki sejumlah waktu yang cukup panjang untuk mempersiapkan masa pensiun nanti. Prioritaskan pos tabungan ini di dalam keuangan, agar kondisi keuangan di masa pensiun nanti dapat terjamin dengan baik.

Saat melakukan prioritas tabungan masa depan, maka penting bagi kita untuk berada dalam kondisi bebas utang. Jika keuangan terbebas dari utang, maka fokus kita untuk menabung dana pensiun akan semakin lebih mudah untuk dilakukan.

Dua hal yang dapat kita lakukan untuk melunasi hutang yaitu melakukan penghematan atau mencari penghasilan baru. Tabungan dan hutang memang memiliki dua sisi yang berbeda dimana kita harus dapat mengendalikanya dengan baik jangan sampai hutang kita mengganggu aktifitas menabung kita. Bersama BPR Jawa Tengah mari kita tingkatkan budaya menabung untuk kesehatan finansial di masa depan.

#tabunganmasadepan

10 04, 2017

Menghindari Dua Sifat yang Mengganggu Finansial

By |2017-08-21T02:51:20+00:00April 10th, 2017|Categories: article|Tags: , , , , , |0 Comments

Kesehatan finansial seseorang tidak selamanya dipengaruhi besaran penghasilan yang didapatkanya. Ada faktor lain yang berhubungan dengan pribadi kita masing-masing yang dapat pula mempengaruhi kesehatan finansial seseorang.

Pribadi yang Penakut

Memiliki kebiasaan teliti dalam menggunakan uang merupakan hal yang baik. Namun tentu kita harus sadar kalau kebiasaan teliti ini juga harus pada tempatnya. Setiap aktivitas yang berhubungan dengan keuangan tentu memiliki risiko, termasuk dalam melakukan investasi untuk tabungan masa depan kita. Kalau kita terlalu takut untuk mengeluarkan uang, maka akan dapat mengganggu, terutama pada pengeluaran uang yang pada tempatnya.

Selalu dibutuhkan keberanian dalam melakukan investasi. Kalau kita memiliki ketakutan dalam melakukan investasi, keuangan kita mungkin tidak akan berkembang. Perlu Anda ketahui investasi akan sangat dibutuhkan untuk mencapai tujuan dalam keuangan. Banyak kesempatan yang terbuang apabila selalu menunda-nunda untuk berinvestasi. Pertimbangkan dengan matang dan pahami semua risiko yang mungkin terjadi. Nantinya kita akan memiliki keyakinan untuk melakukan kegiatan investasi dengan baik dan tepat. Seperti halnya, jangan ragu untuk membukatabungan masa depan Anda di BPR Jawa Tengah.

Pribadi yang Tidak Sabar

Kebiasaan tidak sabar akan menimbulkan petaka bagi kehidupan kita. Terutama bagi keuangan kita. Ini bertolak belakang dengan kebiasaan penakut yang baru saja kita bahas tadi. Kalau kita terlalu takut mengeluarkan uang itu tidak baik, maka kalau kita terlalu tidak sabar mengeluarkan uang juga tidak baik. Saat membutuhkan sesuatu, kita selalu berpikir untuk segera memilikinya. Berbagai barang mungkin akan kita beli dengan harga yang mahal. Kebiasaan ini termasuk kebiasaan yang buruk. Bahkan, bisa membawa masalah yang besar dalam keuangan.

#tabunganmasadepan

10 04, 2017

Poin Penting dalam Bisnis Katering Agar Sukses

By |2017-08-21T02:51:29+00:00April 10th, 2017|Categories: article|Tags: , , , , , |0 Comments

Tidak masalah kita memulai bisnis yang bidang bisnisnya kita sendiri tidak memiliki kemampuan di dalamnya. Misalnya saja kita memiliki bisnis katering, akan lebih baik kalau kita memiliki kemampuan memasak. Namun jika tidak, hal itu tidak seharusnya menghalangi kita untuk menjalankan bisnis yang satu ini. Asalkan kita memiliki konsen di poin-poin berikut ini.

Berinovasi

Inovasi adalah langkah yang wajib untuk dijalankan. Setelah riset yang akurat, kita dapat menata strategi dalam menjalankan bisnis katering ini. Terutama dalam hal rasa. Setelah kita tahu selera pasar yang sedang berkembang, maka kita akan dapat dengan mudah menentukan cita rasa yang kita kehendaki.

Promosi yang Tepat

Langkah promosi tentu akan sangat berbeda-beda, tergantung jenis produk dan tempat promosi yang akan dipilih nantinya. Hal ini patut menjadi perhatian bagi yang menjalankan bisnis katering.

Libatkan Lokasi Bisnis

Melibatkan lingkungan dan orang-orang di sekitarnya untuk bisa bersama-sama menjalankan bisnis katering adalah langkah yang cukup baik untuk dilakukan dalam menjalankan bisnis katering kita.Di sisi lain, ini juga membantu masyarakat di sekitarnya yang membutuhkan pekerjaan dan penghasilan. Kedua pihak mendapatkan keuntungan masing-masing. Gibran tidak kesulitan menemukan tenaga kerja, sedangkan masyarakat di sana merasa terbantu dengan adanya lapangan pekerjaan bagi mereka.

Terjun Langsung ke Lapangan

Pada saat sejumlah pemimpin perusahaan lebih memilih duduk manis dan menerima laporan di atas meja kerjanya, kita harus mau terjun langsung ke lapangan. Di sana kita akan mendapatkan gambaran yang lebih jelas mengenai bisnis katering kita ketimbang laporan yang rawan meleset.

Ketepatan Waktu dan Penyajian

Keterlambatan penyajian makanan dalam acara bisa saja menjadi cela bagi acara tersebut. Hal ini tentu akan menjadi kesan buruk yang akan diingat banyak orang dan menjadi pengalaman yang tidak menyenangkan bagi pemilik acara yang bersangkutan. Kita harus menjaga ketepatan waktu dalam bisnis katering.

Selamat berbisnis katering untuk tabungan masa depan yang lebih cerah!

#tabunganmasadepan

10 04, 2017

Mengatur Keuangan Rumah Tangga Setelah Hadirnya Anak (Part 2)

By |2017-08-21T02:51:39+00:00April 10th, 2017|Categories: article|Tags: , , , , , |0 Comments

Setelah itu kita bisa menyusun skala prioritas di dalam keuangan, agar berbagai hal lainnya bisa dikesampingkan terlebih dahulu. Kehadiran anak tentu akan mengubah beberapa skala prioritas di dalam keuangan Anda, sebab beberapa kebutuhannya akan menjadi hal yang sangat penting untuk diutamakan.

Sejumlah tabungan pendidikan untuk masa depannya harus disiapkan. Kita juga bisa menyiapkan asuransi jiwa bagi Anda dan pasangan sebagai bentuk tanggung jawab jika terjadi sesuatu. Tidak harus asuransi jiwa, sejumlah dana darurat juga bisa kita gunakan untuk hal ini.

Maka untuk mewujudkan hal itu, kita bisa melakukan penghematan. Beberapa pos pengeluaran yang bisa dihemat, sebaiknya kita hemat. Biaya-biaya seperti biaya hiburan dan juga liburan, biaya makan di luar, biaya belanja pakaian bulanan, serta berbagai biaya lainnya yang bersifat fleksibel dapat kita pangkas demi masa depan kita nanti.

Seringkali orang tua baru akan membelanjakan sejumlah uang yang besar untuk kebutuhan anak, terutama pada awal-awal kelahirannya. Hal ini tidak salah, namun tidak sepenuhnya benar. Namun kita harus dapat memenuhi kebutuhan anak dengan cerdas. Anak masih akan membutuhkan sejumlah biaya yang besar ke depannya, jadi pertimbangkan hal tersebut dengan baik sebelum membelanjakan uang yang terlalu besar untuk kebutuhannya hari ini saja. Lebih baik kita simpan sejumlah dana untuk tabungan masa depan anak kita.

Membeli berbagai perlengkapan sesuai dengan kebutuhannya saja. Hindari membeli lusinan pakaian sekaligus, sebab anak akan tumbuh menjadi besar dan tidak bisa menggunakannya lagi. Beli sesuai kebutuhan, dan tabung sisa uang untuk kebutuhannya di masa yang akan datang. Hal ini akan baik untuk tabungan masa depan anak kita kelak.

#tabunganmasadepan

10 04, 2017

Mengatur Keuangan Rumah Tangga Setelah Hadirnya Anak (Part 1)

By |2017-08-21T02:51:47+00:00April 10th, 2017|Categories: article|Tags: , , , , , |0 Comments

Hadirnya buah hati di tengah-tengah keluarga memang dapat membuat rumah tangga kita lebih hidup. Sebagian besar orang bahkan menunggu-nunggu momen tersebut dengan tidak sabar. Kehadiran buah hati akan melengkapi indahnya keluarga. Dan tentunya kita siap untuk melakukan yang terbaik. Termasuk mempersiapkan semua kebutuhan anak kita.

Hal ini sangat penting untuk disiapkan sejak awal. Namun hal ini justru sangat banyak dilupakan oleh banyak orang tua, dimana mereka tidak memiliki perencanaan yang matang terkait dengan kelahiran anak.

Terutama mengenai keuangan. Hadirnya anak di tengah-tengah kita tentu akan menambah beban pengeluaran dalam rumah tangga. Maka hal ini perlu kita rencanakan dengan lebih matang. Hal ini bukan untuk sementara saja, namun akan terus berlanjut selama anak masih menjadi tanggungan kita.

Hal ini juga bukan hanya sekedar perubahan kecil saja, namun berbagai pos pengeluaran baru akan timbul di dalam keuangan, jadi pastikan kita siap dengan hal tersebut sejak awal. Keuangan akan mengalami banyak perubahan, hal ini perlu ditangani dengan tepat, agar berbagai pengeluaran rutin yang penting tidak mengalami masalah.

Lalu kita juga butuh menyiapkan anggaran untuk anak kita tersebut. Kita bisa kembali mengatur anggaran keseluruhan untuk keluarga kita agar kita bisa lebih mengetahui jumlah pengeluaran yang harus kita keluarkan.

Akan lebih baik lagi kalau hal ini juga kita gunakan untuk membuat rencana mendapatkan sumber pendapatan yang baru. Beberapa pengeluaran baru yang mungkin akan bertambah seperti biaya baby sitter, biaya popok dan perawatan lainnya, biaya dokter, biaya membeli pakaian, dan berbagai biaya lainnya tentu lumayan memerlukan pengeluaran besar.

#tabunganmasadepan

10 04, 2017

Apakah Anda Berniat untuk Memiliki KPR dengan Tenor Lebih Panjang?

By |2017-08-21T02:51:54+00:00April 10th, 2017|Categories: article|Tags: , , , , , |0 Comments

Memiliki rumah idaman tentu akan menyenangkan bukan? Apalagi jika kita juga sedang membangun rumah tangga bersama pasangan. Memiliki rumah sendiri tentu akan membuat semuanya lebih indah. Anda dapat lebih leluasa dalam membangun keluarga bersama pasangan Anda.

Terkadang, bila tidak memiliki dana yang cukup untuk membayar uang Down Paymnet (DP), bank akan memberikan kemudahan berupa pengurangan jumlah uang DP. Namun hal tersebut juga akan berdampak pada masa pelunasan yang lebih panjang. Dalam kaitannya dengan pembahasan kali ini, kehadiran fitur KPR tenor panjang membuat jumlah pembayaran DP KPR menjadi lebih fleksibel. Sebab, bank tidak akan mengambil risiko dengan mengizinkan nasabah membayar uang DP terlalu rendah sementara cicilan yang mesti dibayar sangat besar dan waktu pelunasannya sedikit.

KPR tenor panjang bisa dibilang cocok digunakan oleh para pekerja dengan mendapat penghasilan rutin bulanan. Para karyawan yang memiliki penghasilan tetap tersebut akan dapat dipotong gajinya untuk membayar agsuran KPR. Dengan masa tenor yang panjang, maka ini akan memberikan ruang yang cukup lapang dalam mengatur keuangan sehingga para karyawa tersebut bisa mengatur keuangan untuk berbagai macam kebutuhan.

Bila ditelisik lebih jauh, sebenarnya layanan KPR tenor panjang bisa menjadi strategi bank dalam mencari nasabah dari kalangan masyarakat menengah ke bawah agar tetap bisa menikmati produk KPR. Walaupun sebenarnya fitur ini memberikan risiko kredit macet yang lebih besar dibandingkan dengan tenor pendek. Namun dengan resiko tersebut bank akan lebih berpotensi mendapat nasabah lebih banyak.

Rumah merupakan tabungan masa depan yang patut kita perjuangkan untuk mendapatkanya. Hal ini akan dapat kita gunakan sebagai investasi untuk masa depan kelak.

#tabunganmasadepan

10 04, 2017

Gunakan ATM Jika Lupa Nomor Rekening Tabungan Anda

By |2017-08-21T02:52:07+00:00April 10th, 2017|Categories: article|Tags: , , , , , |0 Comments

Dalam keadaan tertentu kita butuh mengetahui nomor rekening kita. Misalnya saja saat hendak menerima transfer dana dalam jumlah tertentu. Maka kita akan diminta nomor rekening. Masalahnya adalah beberapa bank memiliki kombinasi nomor rekening yang sedikit lebih rumit dari yang lain. Walaupun ada beberapa bank juga yang memiliki kombinasi nomor rekening yang lebih sederhana. Dalam hal ini mungkin kita bisa dengan mudah mendapatkanya di dalam buku tabungan kita. Namun apa yang akan terjadi jika kita tidak membawa buku tabungan tersebut dan kita ada di perjalanan misalnya?

Sejauh ini untungnya belum ada modus kejahatan yang menyalahgunakan nomor rekening. Jadi, aman-aman saja jika ada keperluan yang mengharuskan Anda memberikan nomor rekening kepada banyak orang. Meskipun demikian, alangkah baiknya Anda memastikan orang yang akan diberikan nomor rekening. Setidaknya untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. BPR Jawa Tengah juga menyarankan hal yang sama kepada para nasabahnya.

Fungsi ATM yang banyak orang tahu adalah memfasilitasi penarikan uang tunai. Cukup memasukkan kartu ATM lalu mengetikkan nomor PIN dan memilih nominal yang ingin ditarik maka uang tunai keluar dari mesin yang jumlahnya sesuai dengan yang Anda pilih. Nah, kita bisa memanfaatkan mesin ATM ini untuk hal lain seperti mendapat nomor rekening kita.

Selain dapat kita gunakan untuk pengecekan saldo, transfer uang, pembayaran tagihan, pembelian pulsa atau e-money, sampai penyetoran tunai, mesin ATM juga dapat kita gunakan untuk mencari nomor rekening kita sendiri.

Bagaimana caranya? Saat menggunakan mesin ATM, ada beberapa menu yang tersedia yang membantu Anda dalam menggunakan mesin ATM. Gunakan menu pencatatan mutasi rekening yang ada pada  mesin ATM. Carilah dan pilih menu Mutasi Rekening maka nomor rekening akan ditampilkan berikut histori transaksi terakhir.

#bprjawatengah

10 04, 2017

Memiliki Tabungan Dapat Membuat Anda Tetap Mood Bekerja di Kantor

By |2017-08-21T02:52:14+00:00April 10th, 2017|Categories: article|Tags: , , , , , |0 Comments

Banyak hal yang dapat membuat kita kehilangan mood kerja. Ketika hal itu terjadi, kinerja kita di kantor pun menjadi taruhanya. Bukanya semakin membaik, mood kerja yang turun dapat menyebabkan kita kehilangan kinerja maksimal yang dapat kita lakukan.

Rutinitas yang sama setiap hari dapat membuat kita bosan. Namun rasa bosan itu tidak boleh kita biarkan bertahan sampai berhari-hari. Ia harus segera kita atasi agar tidak mengganggu kinerja kita di kantor.

Seperti halnya tidak semua orang mampu mengatur pengeluarannya dengan baik. Namun apabila Anda ingin tetap bahagia dan mampu meningkatkan mood bekerja di kantor, maka hal ini harus Anda lakukan. Uang hasil tabungan dapat Anda pakai untuk keperluan yang lebih baik. Yaitu untuk keperluan tabungan masa depan untuk masa depan kelak yang lebih aman secara finansial.

Percaya atau tidak, memiliki sejumlah uang untuk tabungan masa depan dapat membuat mood kerja kita tetap terjaga dengan baik. Kita merasa bekerja lebih tenang dan aman secara finansial. Berbeda dengan mereka yang setiap bulanya uangnya habis untuk pengeluaran.

Apalagi bagi mereka yang memiliki sejumlah hutang yang harus dicicil setiap bulan. Hal ini akan memperburuk keadaan tentunya. Mengapa demikian? Saat kita merasa mood kita sedang buruk, tentu kita menginginkan hiburan untuk dapat membuat mood kita kembali membaik. Namun jika di saat yang sama kita justru memiliki sejumlah tanggungan cicilan, maka yang ada adalah menambah beban yang kita rasakan. Bagaimana hal ini bisa memperbaiki mood kita?

Berbeda dengan ketika kita memiliki sejumlah tabungan masa depan, maka kita akan merasa lebih aman. Bahkan kita bisa menggunakanya sedikit untuk menyenangkan diri sehingga mood kemabli mambaik lagi.

#tabunganmasadepan

10 04, 2017

Investasi Dolar Cocok Dilakukan Pada Masa Krisis

By |2017-08-21T02:52:24+00:00April 10th, 2017|Categories: article|Tags: , , , , , |0 Comments

Kalau kita jeli, sekalipun krisis melanda, masih ada peluang yang tercipta dan bisa diraih. Ekonomi yang tengah dalam masa krisis memang membuat banyak orang lemah secara finansial. Ekonomi menjadi lesu karena daya beli masyarakat turun dan buntutnya banyak bisnis yang harus tutup. Ancaman PHK pun membayangi orang-orang yang berstatus sebagai karyawan. Namun, haruskah bersikap pesimis menghadapi masa krisis?

Pernah Indonesia diguncang krisis hebat pada tahun 1998. Krisis waktu itu benar-benar tidak hanya menimbulkan ketidakstabilan ekonomi, tetapi juga politik. Nilai Rupiah tidak ada artinya di hadapan Dolar. Angka pengangguran membengkak akibat banyak orang yang di-PHK. Banyak perusahaan dan bank yang kolaps. Gairah orang-orang untuk melakukan aktivitas ekonomi nyaris padam saat itu.

Kebanyakan dari mereka yang dapat bertahan dari krisis adalah orang-orang yang tidak takut untuk tetap melakukan investasi. Bahkan, saat kondisi ekonomi sedang tidak baik sekalipun. Mereka yakin bahwa saat kondisi ekonomi kembali membaik, tidak hanya ekonomi yang akan pulih, tetapi semua bidang lain juga akan pulih.

Kurs atau nilai tukar Rupiah terhadap Dolar cenderung berubah-ubah. Kadang angkanya menguat terhadap Dolar, kadang melemah di hadapan Dolar. Menjadi tugas Bank Indonesia (BI) dan peran serta Pemerintah untuk tetap menjaga agar ketidakstabilan kurs tidak membahayakan. Hingga hari ini kurs Rupiah masih bisa dijaga pergerakannya.

Namun tidak menjamin jika terjadi krisis ekonomi kembali, nilai Dollar masih tetap stabil. Maka dari itu memiliki tabungan masa depan berupa uang Dollar dapat menjadi solusi untuk berjaga-jaga jika sewaktu-waktu terjadi krisis ekonomi. Sehingga ketika nanti kurs Dollar naik tidak terkendali kita masih dapat keuntungan dari hal tersebut.

#tabunganmasadepan

10 04, 2017

Jika Harus Berhutang, Ambil Hutang yang Produktif

By |2017-08-21T02:52:31+00:00April 10th, 2017|Categories: article|Tags: , , , , , |0 Comments

Menjadi kuat dalam finansial tentu menjadi keinginan setiap orang. Ketidakpastian masa depan dapat menjadi peringatan untuk segera menyiapkan tabungan masa depan agar lebih aman dalam hal finansial di masa depan nanti.

Dibutuhkan langkah dan  strategi keuangan yang baik agar dapat memiliki kekuatan finansial di masa depan nanti. Namun masih banyak orang yang masih belum mengetahui bagaimana cara mengolah bahkan menambah aset atau harta mereka. Sehingga membuat nilai aset yang mereka miliki tidak mengalami peningkatan bahkan cenderung menurun.

Inilah yang membedakan mereka yang kuat secara finansial dengan mereka yang mendapat kendala dalam finansialnya. Kebanyakan orang kaya bisa mengolah hartanya sehingga mereka dapat terus aman dalam hal finansial. Walaupun tidak jarang juga kita lihat yang gulung tikar. Hanya mereka yang mampu mengolahnya dengan baik, sehingga nilai dari harta yang mereka miliki mampu mencapai angka yang bisa dikatakan aman.

Ketika mendengar kata hutang, tidak semua orang akan senang. Namun ternyata berhutang tidaklah selalu buruk, justru dapat menjadi penambah kekayaan jika kita tepat dalam mengelolanya. Setiap tindakan pasti ada risiko, termasuk berhtang, jika kita tidak dapat mengelola utang menjadi keuntungan. Jangan sampai yang didapat bukan untung tapi buntung.

Kita harus tahu kapan saatnya berhutang dan bagaimana menggunakan hutang itu untuk keuntungan. Jangan menggunakan hutang untuk keperluan konsumtif yang dapat memperburuk keadaan. Gunakan hutang untuk kepentingan produktif. Dengan demikian kita akan memiliki kesempatan untuk menggunakan hutang itu untuk keperluan konsumtif juga. Tentu saja dengan catatan kegiatan produktif yang kita lakukan berhasil. Namun akan lebih baik lagi kalau kita menggunakan tabungan masa depan kita untuk kegiatan produktif pula.

#tabunganmasadepan

Go to Top