Mungkin saat ini Anda merasa bahwa penghasilan Anda masih kecil sehingga tidak bisa menabung. Padahal, sekecil apa pun penghasilan yang masuk, Anda masih bisa menabung bila memiliki niat. Tabungan masa depan yang Anda kumpulkan ini bisa menjadi “penolong” ketika Anda membutuhkan dana dadakan di kemudian hari.

Masih merasa kesulitan untuk menabung dengan penghasilan yang kecil? Tenang saja, ini beberapa cara menabung yang baik meskipun pendapatan Anda tergolong pas-pasan.

Sisihkan Pendapatan Sebelum Habis

Berpikir untuk menyisihkan pendapatan untuk menabung setelah semua kebutuhan Anda terpenuhi? Wah, ini bukan cara menabung yang baik. Jika Anda berpendapat seperti itu, percayalah Anda tidak akan dapat menyisihkan uang untuk menabung karena selalu ada pengeluaran yang datang tiba-tiba.

Ketika Anda menerima gaji atau keuntungan dari usaha Anda, segera sisihkan untuk ditabung. Simpan uang tabungan ini di bank agar tidak mudah terpakai. Usahakan untuk menyisihkan uang tabungan dengan nominal yang cukup, jangan terlalu kecil.

Buat Skala Prioritas

Godaan pada saat Anda belajar menabung bisa datang dari mana saja. Tiba-tiba ada teman menawarkan gadget terbaru atau saat berselancar di dunia maya ada barang-barang yang Anda cari di situs belanja online. Inilah saat yang tepat untuk membuat skala prioritas. Susun segala kebutuhan yang menjadi prioritas.

Kebutuhan setiap orang berbeda-beda, pastikan Anda memilah berdasarkan apa yang benar-benar Anda butuhkan, bukan yang sekedar diinginkan. Misalnya, saya butuh makan setiap hari, maka prioritas utama saya adalah membeli beras dan bahan pangan. Sementara itu hal yang bukan prioritas utama adalah ketika Anda cuma ingin ganti HP baru, sedangkan HP lama Anda masih bisa bekerja dengan baik. Dengan begini anda bisa denan cepat mengumpulkan tabungan masa depan.